Jumat, 17 Juni 2016 13:43 WIB

RSHJ Sangkal Tudingan Ibu Bayi Kembar

Editor : Rajaman
Laporan Muchammad Syahputra

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pihak Rumah Sakit Harapan Jayakarta (RSHJ) menyangkal tudingan serta pemberitaan di media massa perihal hilangnya salah seorang anak dari ibunya bernama Raudiah Elva Ningsih (37) setelah selesai melakukan proses persalinan bayinya secara cesar di RSHJ. Pada tanggal (8/5/2016) yang lalu.

"Jujur pihak Rumah Sakit sangat kaget dengan pemberitaan tersebut karena dalam proses persalinan baik-baik saja sampai melahirkan, maka dari itu kami sangat menyimak pemberitaan ini," kata Ketua Dewan Pengawas Rumah Sakit Harapan Jaya Hermawan Syahputra di RSHJ, Jumat (17/6/2016).

Dirinya juga menjelaskan, sang ibu tersebut bukan hamil dalam keadaan gemili (mengandung bayi kembar0, melainkan itu adalah asumsi sang ibu atas hasil USG yang di dapatkannya.

"Kita sebagai pihak Rumah Sakit sudah melakukan penindakan secara medis. Kami tidak mengetahui mengenai sang ibu hamil gemili, yang ada adalah presepsi diagnosa sang ibu atas hasil USG yang bisa saja meleset atau salah," jelasnya.

Pihak Rumah Sakit juga menegaskan, bahwa sang ibu bernama Raudiah Elva Ningsih tidak melahirkan bayi kembar, saat proses persalinan berlangsung hingga selesai sang ibu hanya melahirkan dengan keadaan bayi tunggal.

"Tentu kita melakukan dengan prosedur medis,mengenai penanganan, dan tenaga medis kami dan tim operasi cesar sudah melakukan dengan baik, dan hasilnya sang ibu melahirkan anak tunggal bukan Gemili atau bayi kembar," lugasnya.
0 Komentar