Sabtu, 12 November 2016 14:04 WIB

KPU DKI: Pengamanam Paslon Saat Kampanye Jangan Berlebihan

Editor : Rajaman
Laporan: Ryan Suryadi

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua KPU DKI, Sumarno mengaku telah berkoordinasi dengan Kepolisian dan Bawaslu DKI untuk memetakan wilayah yang dianggap rawan adanya penolakan wearga terhadap salah satu pasangan calon (Paslon) saat kampanye Pilgub DKI.

"Kita sudah melakukan komunikasi, dan sudah dipetakan beberapa titik rawan penolakan, kita pastikan untuk kegiatan kampanye berjalan aman," ujar Sumarno dalam diskusi di kawasan Cikini, Sabtu, (12/11/2016).

Mmenurut Sumarno, meski pengamanan terhadap pasangan calon diperlukan dan penting. Namun pengamanan yang dilakukan janganlah terlalu berlebihan. "Pengamanan janganlah berlebih seperti terjadi sesuatu yang genting," ucapnya

KPU DKI sendiri menurut Sumarno menyerahkan pengamanan ke Polda Metro Jaya. Sumarno menambahkan apabila pengamanan yang dilakukan berlebihan maka akan merugikan pasangan calon sendiri.

"Kalau terlalu berlebihan, terlalu dekat akan merugikan calon sendiriā€Ž," ujarnya.

Sumarno menghimbau agar warga tidak melakukan penolakan terhadap pasangan calon yang kampanye.

Setiap pasangan calon memiliki hak untuk menyampaikan program dan visi-misinya dalam pencalonannya di Pilkada Jakarta 2017 mendatang.
"Ini tidak boleh terjadi lagi. Semuanya (pasangan calon) memiliki hak untuk kampanye," tuturnya.
0 Komentar