Laporan: Gita GintingJAKARTA, Tigapilarnews.com - Jajaran Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri melakukan olah TKP pasca ledakan yang terjadi di sebuah di Toko Kosong sebelah Restoran Korea CUP BOB Lantai LG Mall Gandaria City, Jakarta Selatan tadi pagi.Kasubdit Keamanan Negara (Kamneg) Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Fadli Widiyanto mengatakan kebakaran tersebut diduga akibat adanya tabung gas yang bocor hingga mengakibatkan 13 orang luka-luka."Polda Metro Jaya melaksanakan kegiatan status quo, sedangkan olah TKP dari Puslabfor polri untuk mengetahui sebab kejadian kebakaran ini yang ada kaitan dengan ledakan gas," ujar Fadli di lokasi, Kamis (19/5/2016).Fadli menjelaskan, olah TKP ini dilakukan Untuk memastikan apakah terdapat kelalaian dalam ledakan tersebut. Dia juga mengatakan seluruh hasilnya diserahkan kepada Puslabfor Mabes Polri dan keterangan saksi maupun bukti-bukti di TKP."Kesimpulan tunggu hasil Puslabfor. TKP ditutup untuk olah TKP. Belum selesai, kami masih cari sumber dari saksi ada titik api, penyebaran api, lalu dari kebocoran gas, kami juga periksa korban di RS Pertamina, mereka bisa menjelaskan kronologis awal," tutupnya.Sementara itu, Direktur Gandaria City Martin Marpaung mengatakan pihaknya akan segera memperbaiki toko yang rusak akibat ledakan gas tabung tersebut. Ia pun masih menunggu hasil pemeriksaan olah TKP yang dilakukan aparat kepolisian."Kita berupaya memperbaiki. Kita tunggu hasil pemeriksaan olah TKP. Ini kita gak tau tukang ngapain disana, makanya kita tunggu aja hasilnya apa," tutupnya.Diketahui sebelumnya, kebakaran di Mall Gandria City, Jakarta Selatan disebabkan oleh tabung gas di Lantai LG Mall Gandaria City tepatnya di Toko Kosong sebelah Restoran Korea CUP BOB pukul 10.00 WIB.Kebakaran tersebut menyebabkan 13 korban yakni 7 luka berat dan 6 luka ringan. Kini para korban pun telah dibawa ke rumah sakit Pertamina Pusat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan untuk mendapatkan perawatan.