Selasa, 03 Mei 2016 22:30 WIB

Sudinsos Jaksel Razia 17 PMKS

Editor : Rajaman
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Selatan (Jaksel) melakukan razia terhadap penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS).

Sebanyak 17 PMKS yang terdiri dari pengemis, gelandangan, tuna wisma, orang dengan masalah kejiwaan (ODMK), serta jompo terlantar, diamankan petugas dari berbagai wilayah di Jakarta Selatan.

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan, Mursidin Nasir mengatakan, sebagian besar PMKS tidak memiliki identitas. Sedangkan yang memiliki KTP berasal dari Kabupaten Bekasi.

"Menurut pengakuan mereka, ada yang berasal dari Indramayu, Kuningan, Kebumen, Medan, Semarang, Padang, Garut. Tiga orang dari Jakarta. Lima diantara mereka perempuan," kata Mursidin, Selasa (3/5/2016).

Mursidin menjelaskan, penjangkauan PMKS di Jakarta Selatan akan lebih ditingkatkan. Diprediksi, akan ada peningkatan jumlah PMKS di libur panjang akhir pekan ini terutama di pusat-pusat keramaian seperti tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan jalan-jalan protokol.
0 Komentar