Sabtu, 19 Mei 2018 12:01 WIB

Harga Beras Se-Jabar Cukup Setabil

Editor : Amri Syahputra
Stok beras di Jabar

Bandung, Tigapilarnews.com _ Perum Bulog terus menambah stok beras dari petani. Saat ini stok beras di gudang Bulog cukup untuk 7 bulan kedepannya. Kepala Bulog Jabar Sugit Tedjo mengatakan jika pembelian beras dan gabah dari petani masih terus dilakukan, dan kemungkinan akan kembali meningkat Juni nanti karena ada panen raya tahap dua.

"April lalu panen raya, Mei ini turun, tapi Juni akan ada panen raya lagi, kami maksimalkan pembelian," ujarnya di kantornya Jalan Sukarno Hatta, Bandung. Sugit Tedjo mengatakan beberapa kabupaten di Jabar harga beras kelas medium rata-rata masih berkisar 8 ribu-an per kilogram.

“Di Cirebon bahkan dibawah 8 ribu per kilogram untuk beras medium, padahal Bulog saja menjual 8.450 per kilogram,” tegasnya. Namun ia mengakui jika operasi stabilisasi harga pangan masih belum optimal khususnya di wilayah perkotaan. Ia menyontohkan, Kota Bandung, harga beras justru masih tinggi, diatas harga jual bulog.

“Kota Bandung masih diatas 8.450 per kilogram. Tapi kami akan terus lakukan operasi pasar agar harga bisa lebih murah, apalagi menjelang Ramadhan,” jelasnya.  Ia menegaskan kegiatan operasi pasar dengan menggelontorkan beras kenpasar tradisional terus dilakukan untuk menjaga stabilitas harga beras.


0 Komentar