Selasa, 09 Mei 2017 16:14 WIB

Meliput Rumah Ahok, Wartawan Diusir Petugas Keamanan Perumahan

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Hendrik Simorangkir
Polisi menjaga kediaman Ahok. (Foto: Ryan Suryadi)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Seorang wartawan dari media online, Wahyu Muntinanto (27), mengaku diusir paksa seorang petugas kemanan di Perumahan Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (8/5/2017). 

Wahyu menjelaskan, jika dirinya ingin melakukan peliputan di komplek perumahan seorang terpidana penodaan agama yaitu Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Iya itu saya. Emang saya tahu kalau tidak dibolehin masuk. Ya namanya tugas kantor ya mau enggak mau harus liputan ke rumah Ahok," katanya di depan pagar komplek Pantai Mutiara kepada awak media. 

Ia mengakui sempat kebingungan kala dirinya mau masuk ke wilayah perumahan mewah itu. Ia menceritakan kembali, mendapat kabar dari salah seorang rekan seprofesinya yang sudah berhasil masuk, sehingga Wahyu pun menjadi penasaran ingin menerobos masuk.

"Iya, jadi teman saya sudah ada di dalam sana berhasil masuk, dan bilang kalau ada petugas bertanya, tunjuk ke arah dalam. Ya saya ikutin caranya. Eh malah dipanggil petugas digerbang berkali-kali. Ya saya kesal banget, segitunya sih enggak boleh masuk buat ngeliput sebentar," ungkap Wahyu.

Wahyu mengatakan, hingga akhirnya ia diminta petugas untuk keluar dari komplek mewah tersebut. Salah seorang petugas keamanan tersebut membentaknya.

"Petugasnya bilang 'Keluar kamu! Kamu mau kemana! Daritadi saya panggilin, malah diam saja kamu. Sudah enggak ada apa-apa dalam rumah Pak Ahok. Enggak ada kegiatan rumah pak Ahok'. Yaudah, saya keluar terus petugas itu ngikutin terus. Yaudahlah pasrah saja sih," pungkasnya. 


0 Komentar