Kamis, 27 April 2017 17:15 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon wakil gubernur DKI Sandiaga Uno menyatakan, bila sudah secara resmi memimpin Jakarta bersama calon gubernur Anies Baswedan akan membangun kampung Akuarium menjadi sebuah hunian yang ramah dengan tema pesisir dan bahari.
"Kita akan bangun sebuah hunian yang ramah dengan tema pesisir dan bahari," kata Sandiaga di Jakarta Pusat, Kamis (27/4/2017).
Sandiaga menjelaskan, pembangunan kampung Akuarium merupakan salah satu yang jadi pekerjaan rumah besar, karena tahun lalu tepatnya Maret Sandiaga sudah datang ke kawasan penggusuran tersebut.
"Saya datang ke sana satu dua hari sebelum dilakukan pengosongan, saya berpikir akan langsung dibangun sebuah kegiatan, ternyata setahun lebih belum ada kegiatan," ujarnya.
Ia menambahkan, salah satu program yang diprioritaskan adalah merestorasi dan merevitalisasi karena masih banyak warga yang tinggal di tenda di kawasan kampung Akuarium.
"Kita enggak mau terlalu terburu-buru karena masih menunggu penetapan, tapi saya akan titipkan untuk para 'expert', para ahli yang akan tergabung di tim dengan menyiapkan transisi, karena sejujurnya saya terenyuh melihat itu (pengosongan) di bulan Maret 2016," ungkapnya.
Dia menceritakan saat itu melihat pedagang kocar-kacir dan bingung melihat keadaan dagangannya.
"Ada ibu nangis datang ke saya, dia bilang baru beli papan ukiran di toko, boleh bawa nggak atau harus tinggal. Terus terang itu mendorong semangat saya menghadirkan kebijakan yang lebih berpihak pada pedagang kecil yang waktu itu terpaksa harus dikosongkan karena kebijakan di kampung Akuarium," pungkasnya.
Sumber: antara