Kamis, 20 April 2017 19:38 WIB

Terkait Penutupan Alexis, Ahok: Tanya Gubernur Baru

Reporter : Evi Ariska Editor : Hendrik Simorangkir
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memastikan akan menutup Hotel Alexis sesuai dengan janji yang pernah diucapkan.

Saat dimintai tanggapan kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terkait hal itu, Ahok mengaku tidak masalah karena hal itu bukan menjadi kewenangannya lagi.

"Saya enggak tahu, tanya gubernur baru saja, saya oke-oke saja," singkat Ahok di Balaikota DKI, Kamis (20/4/2017).

Diwartakan sebelumnya, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan menunaikan semua janji yang pernah diucapkan saat menjabat, salah satunya memastikan menutup Hotel Alexis.

"(Penutupan Alexis) Itu pasti akan harus dilakukan. Kita enggak bisa melakukan apa-apa, sekarang kita belum punya perangkat. Biar kami sesuatu yang sudah terucap akan diukur dengan aksi nyata. Tapi enam bulan ke depan kita fokus rekonsiliasi dulu," ujar Sandiga di Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (20/4/2017).

Pada saat debat di putaran pertama, Anies Baswedan menyindir Ahok dan menyinggung Alexis. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mempertanyakan janji ketegasan Ahok soal pemberantasan prostitusi, termasuk di Alexis.

"Untuk urusan penggusuran tegas, tapi untuk urusan prostitusi, Alexis, lemah!" ujar Anies di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (13/1/2017).


0 Komentar