Kamis, 16 Maret 2017 00:02 WIB

Neneng Resmi Menangkan Pilbup Bekasi

Editor : Yusuf Ibrahim
Neneng Hasanah Yasin. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, resmi menetapkan pasangan Neneng Hasanah Yasin-Eka Supriatmaja sebagai pemenang pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2017.

"Pasangan dari Partai Golongan Karya (Golkar) ini ditetapkan setelah tidak adanya gugatan yang diajukan terkait hasil Pilkada," kata Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Idham Kholik di Kabupaten Bekasi, Rabu (15/03/2017).

Menurut dia penetapan ini dilakukan setelah pihaknya menerima surat keputusan dari KPU Republik Indonesia nomor 199/KPU/III/2017 tanggal 3 Maret 2017 perihal penetapan pasangan calon terpilih tanpa permohonan perselisihan hasil pemilihan.

Untuk itu Neneng-Eka ditetapkan dalam Rapat Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pikada Kabupaten Bekasi yang digelar di Kantor KPU Kabupaten Bekasi beberapa waktu lalu. 

"Penetapan pasangan terpilih ini merupakan salah satu tahapan akhir dari Pilkada Kabupaten Bekasi," katanya.

Berdasarkan hasil penetapan ini, langkah selanjutnya KPU akan menyampaikan kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bekasi untuk ditindaklanjuti. 

Kemudian dari laporan itu, DPRD Kabupaten Bekasi melaporkan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk dilakukan pelantikan Bupati dan Wakil Bekasi yang menang dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada).

Ia menambahkan berdasarkan hasil rekapitulasi perolehan suara Pilkada Kabupaten Bekasi, Neneng-Eka maju sebagai pasangan dengan perolehan suara terbanyak pada Pilkada 2017. Neneng-Eka sukses meraup 471.585 suara atau 39,82%.

Jumlah itu sekaligus mengungguli calon kuat lainnya yakni Sa'dudin yang menggandeng musisi terkenal Ahmad Dhani. 

"Sa'dudin-Dhani pun harus puas di peringkat kedua dengan 309.410 suara (26,13%)," katanya.

Perolehan suara selanjutnya yakni Obon Tabroni-Bambang Sumaryono dengan 208.223 suara (17,58%), Meilina Kartika Kadir-Abdul Kholik dengan 113.596 suara (9,59%) dan Iin Farihin-Mahmud dengan 81.436 suara (6,88%). 

Lanjut Idham menjelaskan dalam ini menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada penyelenggara, pengawas dan seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah membantu pelaksanaan pilkada.

"Kami sampaikan apresiasi terimakasih kepada pemilih yang datang ke tempat pemilihan suara, juga pada panitia dan Panwaslu yang turut menyukseskan pilkada," katanya.(exe/ist)


0 Komentar