Minggu, 12 Maret 2017 11:51 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta putaran kedua guna menjaring pemilih yang belum terdata.
Kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan untuk mempermudah dan membantu masyarakat yang hendak menggunakan hak suaranya pada Pilkada putaran kedua.
"Iya kami jemput bola, supaya semua warga khususnya Jakarta Barat tercatat dalam daftar pemilih. Sehingga nantinya tak ada lagi warga yang tak bisa mencoblos," tutur Ketua KPU Jakarta Barat, Sunardi Sutrisno kepada Tigapilarnews.com saat dihubungi, Minggu (12/3/2017).
Lanjut Sunardi, kegiatan sosialisasi tersebut dilakukan di tiga lokasi, yakni, lampu merah Cengkareng, lampu merah Grogol, dan lampu merah Slipi.
Dalam kegiatan tersebut, pihak KPU Jakarta Barat juga memberikan stiker kepada warga yang berisi ajakan untuk lebih aktif dalam mendaftarkan diri atau memastikan sudah terdaftar dalam Pilkada DKI putaran kedua.
"Selain membagikan stiker, kita juga membuka posko pendaftaran bagi masyarakat untuk mendaftar sebagai daftar pemilih sementara," tandasnya.