Senin, 27 Februari 2017 14:22 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Kedatangan Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz ke Indonesia membuat keamanan yang dilakukan oleh pihak polisi dilakukan secara maksimal.
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Biy Rafli Amar menjelaskan pihaknya menyiapkan 10 ribu personel untuk petugas keamanan ribuan tamu dari arab tersebut.
"Polri pada prinsipnya satuan tugas pengamanan 10 ribu," kata Boy kepada wartawan di kantornya Mabes Polri, jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (27/2/2017).
Dia menjelaskan selain itu pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Pasukan pengamanan Presiden (Paspampres).
"Koordinasi dengan Paspampres untuk pengamanan VVIP," tegasnya.
Dia menjelaskan, pengamanan penuh akan diberikan untuk tamu negara yang rencananya akan berada di Indonesia selama sembilan hari tersebut.
"Sejak tanggal 1-9 maret tersbeut Polri akan selalu melakukan pengamanan terhadap tamu bersama seluruh keluarganya," tutupnya.