Kamis, 19 Januari 2017 15:36 WIB

Pihak Keluarga Korban Zahro Express MInta Tanggung Jawab Ke Pemilik Kapal

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Danang Fajar
Kapal Zahro Ekspres yang terbakar (Foto:ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pelaksana tugas (plt) Kepala Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Muara Angke, Jakarta Utara Wahyu Prihanto memfasilitasi pertemuan perwakilan keluarga korban dan perwakilan pemilik KM Zahro Exspress.

Mediasi ini menurut Wahyu dilakukan terkait penyelesaian perkara yang masih timbul pasca musibah kebakaran kapal yang menelan 23 korban jiwa pada 1 Januari 2017.

"Pertemuan dilakukan untuk menemukan jalan keluar atas tuntutan yang disampaikan keluarga korban melalui kuasa hukumnya," jelas Wahyu, Kamis (19/1/2017).

Dalam pertemuan tersebut, perwakilan keluarga korban Gustav mengemukakan bahwa pihaknya menuntut kepada pemilik kapal terkait musibah tersebut.

"Kami mengakui bahwa sudah memperoleh santunan dari Jasa Raharja dan Pemprov DKI Jakarta. Kami juga menuntut pihak pemilik kapal dan Kesyahbandaran," kata Gustav.

Perwakilan KM Zahro Tobing menanggapi positif atas permintaan keluarga korban, dan akan menindaklanjutinya kepada pemilik kapal.
Wahyu menambahkan bahwa pertemuan itu diharapkan menjadi ajang penyelesaian yang terbaik antara kedua belah pihak.


0 Komentar