Jumat, 30 Desember 2016 11:15 WIB

Polisi Amankan 31 Pengunjung Saat Razia Narkoba di F1 Executive Club

Editor : Rajaman
Laporan: Yanti Marbun

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Polres Jakarta Pusat melakukan razia narkoba di tempat hiburan malam, Jumat (30/12/2016) dini hari.

Dipimpin Kapolres Jakpus Kombes Dwiyono, aparat langsung menyasar sejumlah tempat hiburan. Salah satunya F1 Executive Club. Dari razia tersebut polisi mengamankan sekitar 31 pengunjung dinyatakan positif menggunakan narkoba usai melakukan test urine.

"Penyisiran di 14 room, satu hall Live Dangdut dan satu ruang lounge. Selah dilakukan tes urine terhadap 91 orang dengan hasil, 31 positif dan 60 negatif menggunakan narkoba,"ujar Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Suyatno.

Suyatno menerangkan, ke-31 pengunjung, 11 orang kedapatan menyimpan 19 butir ekstasi, sabu 0.6 gram berikut dua cangklong dan bong.

"Semuanya ditemukan di dua tempat berbeda yakni di loker security dan di room,"lanjut Suyatno.

Selain itu untuk 20 pengunjung lain dinyatakan positif langsung di bawa ke Polda Metro Jaya untuk dilakukan asesment oleh tim BNNP.

"Pihak kepolisian akan terus melakukan pengembangan dari temuan barang haram didapati dari 11 orang tersebut,"tutupnya.
0 Komentar