Rabu, 28 Desember 2016 17:30 WIB

Kasus Pembunuhan di Pulomas, Polisi Amankan CCTV

Editor : Rajaman
Laporan: Arif Muhammad Riyan

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Usai insiden pembunuhan menewaskan 6 korban, di kawasan Pulomas Utara nomor 7A, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (27/12/2016). Polisi  mengamankan beberapa barang bukti dari rumah salah satunya yakni CCTV.

"Ada HP korban, sidik jari dan CCTV," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Rabu (28/12/2016).

Lanjut Argo, ia membenarkan jika tersangka membawa CCTV, namun ada satu CCTV yang masih ada dan berhasil diamankan polisi.

Meski begitu, polisi kesulitan menganalisa CCTV tersebut. Pasalnya, CCTV tersebut dalam kondisi rusak.

"Masih dibaca karena rada kabur ya. Belum bisa kita baca dan akan dicek kembali karena agak rusak. Saya nggak hitung tapi adalah (jumlahnya). Perekamnya ada, tapi rusak tapi nggak tahu apa karena pabriknya dan sudah lama atau apa," cetusnya.

Selain itu, kata Argo, dalam kasus ini polisi tidak menemukan adanya barang yang hilang. Namun, hal tersebut belum dipastikan karena masih menunggu informasi dari korban yang masih hidup yaitu anak kedua dari istri kedua pemilik rumah Almarhum Dodi, yakni Zanette (13).

"Kita belum dapatkan (informasi), karena kita belum membawa yang punya rumah. Korban yang masih hidup untuk mengetahui barang apa saja yang disimpan di rumah," tandasnya.
0 Komentar