Laporan: Rachmat KurniaBEKASI, Tigapilarnews.com - Agung Setiawan (25) dan satu pelaku yang tak diketahui namanya pingsan setelah dipukuli warga karena tertangkap tangan menjambret ponsel milik Hilyah Habibah (21).Kedua pelaku melakukan aksinya di Perum Central Park, Jalan Raya Urip Sumiharjo, Desa Karang Raharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kamis (24/11/2016) pukul 19:00 WIB.Kasubag Humas Polres Metro Bekasi AKP Kunto Bagus mengatakan, keduanya diduga nekat mencuri ponsel lantaran korban meletakannya di boks depan."Melihat kesempatan tersebut, pelaku langsung mengambil ponsel milik korban, namun korban teriak maling, warga yang melihat langsung menangkap pelaku dan dipukuli hingga pingsan," ujar Bagus, Jumat (25/11/2016) siang.Bagus menambahkan, pelaku yang pingsan langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk diobati. Setelah siuman, keduanya dibawa ke Polsek Cikarang."Pelaku sempat dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk diobati. Kita juga menahan Honda Vario B 6153 FYD yang digunakan pelaku," kata Bagus.Akibat perbuatannya kedua pelaku dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman pidana maksimal 7 tahun.