Minggu, 20 November 2016 17:24 WIB

Sandiaga Uno Ingin Kali Pesanggrahan Tetap Berkelok-kelok

Editor : Eggi Paksha

Laporan: Asropih


JAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno, menaiki perahu karet berkeliling Kali Pesanggrahan bersama tokoh masyarakat setempat sekaligus pelestari lingkungan, Babeh Idin, Jakarta Selatan, Minggu (20/11/2016).


Sandiaga Uno berpesan agar Kali Pesanggrahan terus dirawat dengan penuh kearifan lokal. Selain itu, Sandiaga juga mengaku kagum atas semangat dan upaya Babe Idin.


"Saya ingin semangat ini jangan sampai surut. Tadi juga Babeh minta dibantu pengerukannya. Tapi alur kali tetap natural saja biarkan berliku-liku. Konservasi kali biasanya dibuat lurus, ini biarkan berkelok-kelok supaya laju air bisa enggak cepet, enggak lama juga." ujarnya.


"Saya sudah dua kali ke kali, kalo yang ini bersih kalinya. Kalau yang pertama di Kali Krukut itu lebih parah banyak limbahnya. Tapi kalo di sini bersih karena ada yang rawat, Babeh Idin serta komunitas Sangga Buana yang sudah peduli," tutupnya.(exe)


0 Komentar