Laporan: Rachmat KurniaBEKASI, Tigapilarnews.com - Seratusan warga Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, yang rumahnya digusur, mendatangi kantor Pemkot Bekasi, Senin (14/11/2016). Kedatangan mereka menuntut ganti rugi kepada Pemkot Bekasi.Salah satu perwakilan warga Rosliha (37) menyatakan bahwa Pemkot Bekasi telah bertindak sewenang-wenang terhadap warga Pekayon Jaya."Kami sudah tinggal di sini sudah selama 17 tahun. Tanpa pemberitahuan mereka langsung menggusur rumah kami. Di mana hati nurani mereka," ujar Rosliha kesal, di kantor Pemkot Bekasi, Senin (14/11/2016).Tidak hanya itu. Rosliha pun membandingkan Gubernur DKI Jakarta (nonaktif) Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Walikota Bekasi Rahmat Effendi (Pepen)."Mereka sama-sama suka menggusur, tapi kalau Ahok menggusur diberi rumah masih diperhatikan, sementara Pepen mengggusur warga kebingungan harus tinggal di mana, kasihan pak kami," ujar Rosliha.Diwartakan sebelumnya, Pemkot Bekasi menggusur warga Pekayon, Bekasi Selatan, lantaran lahan tersebut akan dijadikan Ruang Terbuka Hijau (RTH).