Sabtu, 08 Oktober 2016 06:55 WIB

Sandiaga Uno Janji Perkuat Kerja Sama dengan BNN

Editor : Yusuf Ibrahim

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta (Cawagub), Sandiaga Salahuddin Uno, menegaskan dirinya dan pasangannya Anies Rasyid Baswedan akan fokus menekan angka kriminalitas. Khususnya, dilanjutkan Sandiaga, penjualan dan peredaran narkotika. "Narkoba itu isu penting, jadi akan ada pekerjaan rumah besar untuk menghadirkan kebijakan zero tolerance bagi penyalahgunaan narkoba," tegas Sandiaga di Masjid Nurul Huda, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (07/10/2016). Pria yang biasa disapa Sandi ini mengatakan, jika diberikan amanat memimpin DKI, dirinya akan memperkuat kerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN). "Untuk melakukan pendekatan yang komprehensif bukan cuma dari segi penangkapan, penindakan tapi juga pencegahan mulai dari lingkungan terdekat," katanya. Sebelumnya, bakal Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan juga menyatakan akan menggalakkan imbauannya terkait bahaya narkoba. "Ya jadi kami harus intensif kan kampanye kampanye di rumah dan sekolah untuk pencegahan narkobanya," kata Anies di Yayasan Alfalah Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur.(exe/ist)


0 Komentar