Laporan : Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), setibanya di Gedung KPUD datang mengenakan baju kotak-kotak dan wakilnya Djarot Saiful Hidayat mengenakan almamater PDIP.Namun selesai pendaftaran, Ahok terlihat keluar mengenakan almamater PDIP senada dengan Djarot. Hal itu secara tidak langsung membenarkan bahwa PDIP adalah pengusung tunggal dari ketiga partai lainnya yakni, NasDem, Hanura dan Golkar.Tetapi hal itu dibantah oleh Ahok, dirinya menyebutkan bahwa itu adalah bentuk penghargaan kepada Ketua Umum Megawati Soekarnoputri yang telah bersedia mengantarnya."Ini bentuk penghargaan untuk ibu (Mega). Supaya sama seragam, sevisi," kata Ahok seusai mendaftar di Kantor KPU DKI, Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (21/9/2016).Diwartakan sebelumnya, Calon petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), menampik anggapan bahwa PDIP dianggap partai pengusung tunggal, dan tiga partai lainnya disebut sebagai partai pendukung."Enggak (cuma PDI-P) dong. Kan tiga (partai) gabung ini. Masa tiga dibuang, gimana," ujar Ahok di Balaikota DKI, Rabu (21/9/2016).