Laporan : Rizky AdytiaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) mengukuhkan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) di Rusun Pesakih, Cengkareng, Jakarta Barat.Tim yang diketuai Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Syaifullah memiliki program yang sangat baik yaitu Gerakan Rusun Menabung, Pemberdayaan PKL melalui kredit UMKM dan Laku Pandai di Kepulauan Seribu."Kita pentingkan pelayanan terbaik bagi warga yang tinggal di rusun," Ujar Ahok di Rusun Pesakih, Jakarta Barat, Kamis (25/8/2016) siang.Ahok menjelaskan, nantinya tim TPAKD ini akan bekerja sama dengan bank DKI untuk mengaktifkan Kartu Jakarta One bagi warga rusun Pesakih. Hal ini berguna untuk akses warga rusun seperti identitas penghuni rusun, akses Transjakarta dan bayar sewa Rusun juga dapat digunakan sebagai tabungan."Kedepannya seluruh penghuni rusun itu tak lagi menggunakan uang cash, tapi hanya menggunakan debet di kartu itu," imbuhnya.Dilokasi yang sama, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 1 DKI Jakarta dan Banten Bambang Janarko menjelaskan kartu Jakarta One ini baru bisa digunakan untuk dua Rusun yakni Rusun Pesakih dan Rusun Jati Rawa Sari."Jadi di dua Rusun ini menjadi Pilot Project. Kedepannya akan dilakukan di seluruh Rusun di Jakarta," tutup Bambang.