Laporan: Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku tidak mengetahui kalau pada hari ini, Rabu (10/8/2016), akan ada penertiban di kampung Bukit Duri, Jakarta Selatan.Ahok pun menyebut tidak ada penggusuran yang akan dilakukan, sebab sebanyak 87 kepala keluarga (KK) menyatakan siap dipindahkan."Saya gak tau. Tanya walikota aja. Gak ada penggusuran. Sudah 84-87 yang mau pindah kok," ujar Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (10/8/2016) siang.Orang nomor satu di DKI ini akan memindahkan warga Bukit Duri ke rumah susun (rusun) Rawa Bebek di Jakarta Timur.Ahok menyebut fasilitas Rusun Rawa Bebek yang disediakan sangat istimewa, sehingga membuat iri orang lain."Ke Rawa Bebek. Kalian bisa datang ke Rawa Bebek. Kalian aja pasti ngiler ngeliat rusunnya. Ukuran 36. Ada gas, air. Segala macem. Sampai colokan TV. Kamu lihat aja. Kamu pasti iri. Walkot aja bilang kalau kami gak mau, saya juga mau," pungkas Ahok.Beredar kabar bahwa ada rencana penggusuran warga Bukit Duri yang akan dilakukan pada hari ini.Namun, sampai berita ini diturunkan tidak ada tanda-tanda penggusuran.