Laporan Ryan Suryadi
JAKARTA, Tigapilarnews.com-Â Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Moechgiyarto, mengunjungi Stadion Tugu, Jalan Logistik, Koja, Jakarta Utara, Senin (01/08/2016) malam.
Kunjungannya itu dalam rangka memantau situasi suporter Persebaya, Bonek Mania, yang berada di Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara.
Kapolda juga datang dengan Wakapolres Jakarta Utara, AKBP Dramyadi, Kabag Ops Resju AKBP Liliek Tri Bawono, Kasat Sabhara Resju AKBP Taufik, Kapolsek Koja Kompol Supriyanto, Wakasat Intelkam Resju Kompol Maulani, Camat Koja Mumu dan Danramil Koja Mayor Sitorus.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda menyampaikan beberapa hal supaya Bonek tetap tertib dan tidak mengganggu Kamtibmas. "Ada juga penyediaan fasilitas MCK (mandi, cuci, kakus) oleh dinas," ucap Irjen Pol Moechgiyarto.
Kemudian Kapolda juga menanyakan apa maksud dan tujuan kedatangan mereka ke Jakarta. Penanggungjawab Bonek, Slamet, mengatakan bahwa maksud dan tujuan kedatangan agar Persebaya diakui kembali oleh PSSI.
"Selain itu, mengambalikan kembali nama Persebaya 1927 yang sampai saat ini menjadi Bhayangkara Surabaya United," ujar Slamet.(exe)