Laporan : Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto pada Sabtu (21/5/2016) lalu. Pria yang kerap disapa Ahok ini mengaku pertemuan tersebut hanya sekedar berkumpul dan makan biasa saja."Baik-baik aja. Temen-temen kumpul," ujar Ahok di Balaikota DKI, Senin (23/5/2016) siang.Mantan Bupati Belitung ini menyatakan bahwa dirinya mendapat dukungan secara pribadi dari anggota Partai Golkar. Ahok mengaku belum mengetahui bentuk dukungan tersebut."Kalau temen-temen secara pribadi dari dulu udah dukung saya maju Pilgub DKI Jakarta. Yang anak muda (Golkar) datang berapa kali dukung saya kok. Tapi partai kan mesti ada proses, saya nggak tahu. Kamu (wartawan) mestinya nanya ke partai ya. Setya Novanto masih membentuk kepengurusan Partai Golkar ," ungkap AhokDalam pertemuan itu, Mantan Bupati Belitung Timur ini mengaku sudah mengantongi dukungan terkait pencalonan dirinya sebagai calon independen pada Pilkada 2017 mendatang."Kita mah nggak tawar-menawar. Duduk, makan, langsung aja itu teman-teman Golkar bilang 'Langsung aja maju, pasti kita dukung, " tutupnya.