Laporan: Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Pemprov DKI Jakarta akan membangun 20 ribu unit rumah susun (rusun) tahun ini.Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjelaskan terdapat 50 ribu warga, termasuk para penyewa lapak di bantaran Sungai Ciliwung."Makanya, target saya tahun ini bangun 20 ribu unit. Paling telat Oktober 2017, siap masuk tahun depan," ujar Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (18/5/2016) siang.Ahok menegaskan akan merelokasi warga bantaran Sungai Ciliwung ke rusun secara bertahap. Sebab, sekarang ini baru tersedia 20 ribu unit rusun."Lalu tahun depan, saya akan bangun 50 ribu rusun lagi. Jadi bisa dua tahap," jelas mantan Bupati Belitung Timur ini.Apabila unit rusun telah rampung, maka Ahok akan mengutamakan warga asli bantaran Sungai Ciliwung menempati rusun terlebih dahulu."Yang nyewa, silakan sewa tempat lain dulu tapi kami catat. Jadi tahun 2018, yang KTP DKI bisa masuk ke rusun," pungkas Ahok.Diketahui, Gubernur Ahok gencar melakukan penertiban warga di bantaran Sungai Ciliwung. Mereka akan direlokasi ke sejumlah rusun.Setelah rusun rampung, Pemprov DKI Jakarta akan menormalisasi Sungai Ciliwung. Ahok ingin menghadirkan wisata Sungai Ciliwung agar menjadi pemasukan kas Pemprov DKI Jakarta.