Selasa, 03 Mei 2016 15:43 WIB

Ahok Usulkan Wahyu Haryadi Jadi Wali Kota Jakut

Editor : Rajaman
Laporan : Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Teka Teki siapa pengganti Rustam Effendy sebagai Wali Kota Jakarta Utara (Jakut) akhirnya mulai terjawab.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengusulkan Plt Wali Kota Jakut, Wahyu Haryadi akan mengisi pos menjadi orang no satu di wilayah Jakarta Utara itu.

"Kalau Gubernur ngga ada plt (pelaksana tugas) siapa? Wakil kan? Ya sama. Itu aja. PLT kan kita mesti usul dulu ke DPRD untuk diangkat jadi wali Kota," ujar Ahok di Balai Kota DKI, Selasa (3/5/2016).

Sementara itu, sebagai pengganti posisi Wahyu Haryadi sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Ahok mengatakan masih disiapkan oleh Sekertaris Daerah (Sekda) DkI Saefullah.

"Saya nggak tahu, lagi disiapin (sekda). Ya pemberitahuan sebenarnya, bukan usul. Kalau dia setuju kita akan lantik. Kita akan tes," beber mantan politikus P. Gerindra ini.

Ditambahkan Ahok, sampai saat ini ada sebanyak 600 orang yang akan menjalani tes sebagai lurah dan camat

"Camat lurah kan banyak yang akan ikut tes. Juni bisa dapet, 1 bulan lagi. Camat yang baik kan mesti naik. Bisa naik jadi asisten, asisten yang baik bisa naik," pungkas Ahok.

Diwartawakan sebelumnya, Rustam Effendi mengundurkan diri sebagai walikota Jakarta Utara setelah terlibat perbedaan pendapat dengan Ahok. Rustam kini bekerja di Badan Diklat sebagai staf.
0 Komentar