Rabu, 17 Februari 2016 15:54 WIB
Laporan Jesse Halim Adam
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Pengamat Tata Kota, Yayat Supriatna, menyatakan bahwa rencana pembangunan ruang terbuka hijau (RTH) di lokalisasi Kalijodo, seharusnya dilakukan tanpa menimbulkan gejolak.
"Jadi pertanyaan paling menarik adalah bagaimana membuat RTH tanpa gejolak," ujar Yayat di Kalijodo, Rabu (17/2) siang.
Menurut Yayat, dirinya bukan tidak setuju dengan rencana pembangunan RTH di Kalijodo.
"TapiĀ di areal tersebut, sudah ada pemukimannya," tambahnya.
Menurutnya lagi, rencana perubahan kawasan Kalijodo menjadi RTH harus bertahap.
"Harus bertahap, dan ada dialog," imbuhnya.
Pemprov DKI Jakarta berencana menggusur kawasan Kalijodo dengan alasan bahwa kawasan tersebut masuk ke dalam rencana pembangunan RTH.(exe)