Rabu, 04 Mei 2022 13:23 WIB

13.500 Pemudik Kembali Tinggalkan Jakarta Melalui Stasiun Gambir

Editor : Yusuf Ibrahim
Pemudik dengan KA. (foto istimewa)

JAKARTA,Tigapilarnews.com- Sebanyak 13.500 pemudik kembali meninggalkan Jakarta melalui Stasiun Gambir, Jakarta Pusat.

Data ini akan terus bertambah seiring penumpang kereta menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur masih terus berdatangan. Kahumas Daop 1 Eva Chairunisa mengatakan pada hari ini Stasiun Gambir memberangkatkan 36 kereta api (KA), dari jumlah tersebut 8 di antaranya merupakan KA tambahan.

”Adapun volume penumpang berangkat sebanyak 13.500 atau 76 persen dari total tempat duduk yang tersedia sebanyak 17.600,” kata Eva, Rabu (4/5/2023).

Sementara untuk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen terdapat 29 KA beroperasi, 3 KA di antaranya merupakan KA Tambahan.“Volume penumpang berangkat sebanyak18.100 atau 86 persen dari total Tempat Duduk yang tersedia sebanyak 21.000,” tambahnya.

Eva mengatakan secara total pada hari lebaran tanggal 2 dan 3 April 2022 penumpang yang berangkat dari seluruh stasiun yang melayani naik penumpang KA Jarak Jauh di area Daop 1 Jakarta tercatat masih cukup tinggi dengan okupansi rata-rata diangka 95 persen.

”Peningkatan penumpang pasca hari lebaran juga masih terlihat untuk keberangkatan pada 4 April 2022 dimana terdapat 35.000 penumpang berangkat dari area Daop 1 Jakarta,” tandasnya.(mir)


0 Komentar