Selasa, 04 Januari 2022 11:36 WIB

Fadli Zon Ingatkan Kembali Siapa Musuh yang Mesti Dihadapi Indonesia

Editor : Yusuf Ibrahim
Fadli Zon. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengingatkan kembali siapa musuh yang mesti dihadapi Indonesia ini.

Hal tersebut disampaikannya di akun Twitter, merespons artikel berita tentang Organisasi Papua Merdeka ( OPM ). Dalam artikel ini disebutkan bahwa OPM mengibarkan bendera bintang kejora dan menantang TNI untuk melanjutkan perang di tahun 2022. ” Ini yg harus dihadapi, bukan sibuk urusan pesantren n dzikir,” cuit Fadli, Senin (3/1/2022).

Belum lama ini sebuah video viral di media sosial memperlihatkan Danrem 061/Suryakancana Brigadir Jenderal TNI Achmad Fauzi mendatangi rumah yang juga pondok pesantren Habib Bahar bin Smith. Di sana keduanya akhirnya berdebat. Achmad Fauzi meminta Habib Bahar menjaga suasana kondusif sambil mengingatkan agar memenuhi panggilan Polda Jabar.

Habib Bahar juga sempat menyinggung pernyataan KSAD Dudung soal agama yang dianggapnya keliru. Fadli Zon mengatakan tindakan Achmad Fauzi itu sudah ”offside”, melampaui wewenangnya sebagai danrem. ”Jelas telah melewati batas,” cuit Fadli Zon, Sabtu (1/1/2022).

Politikus Partai Gerindra ini mempertanyakan tindakan yang dilakukan Danrem 061 Suryakancana dengan mendatangi pondok pesantren Habib Bahar. ”Seharusnya aparat TNI bisa memahami tupoksinya,” tulis Fadli.(mir)


0 Komentar