Rabu, 29 September 2021 09:49 WIB

13.000 Senjata Nuklir Jadi Ancaman Perdamaian dan Keamanan Dunia

Editor : Yusuf Ibrahim
Senjata nuklir. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com-Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Lestari Priansari Marsudi, menegaskan ada sekitar 13.000 senjata nuklir yang menjadi ancaman perdamaian dan keamanan dunia.

Penegasan itu disampaikan dalam forum "High-level Plenary Meeting on the International Day for the Total Elimination of Nuclear Weapons" Sidang ke-76 Majelis Umum PBB di New York, Selasa (28/9/2021).

Pertemuan ini adalah pertemuan tahunan yang dimandatkan oleh Majelis Umum PBB. "Indonesia adalah koordinator Gerakan Non-Blok dan sebagai salah satu proponen utama dari adanya peringatan total elimination ini. Upaya untuk mendorong isu nuclear disarmament ini bahkan sebenarnya sudah dilakukan sejak sebelum Covid-19," kata Menlu Retno dalam transkrip yang disampaikan Kementerian Luar Negeri Indonesia, Rabu (29/9/2021).


"Kita berpandangan bahwa Covid-19 tidak boleh membiarkan masyarakat internasional kehilangan fokus pada isu yang amat penting ini," ujarnya.

Dalam pertemuan yang dihadiri sejumlah menlu termasuk dari Afrika Selatan, Brazil, Norwegia, Senegal hingga Thailand, Retno menyampaikan bahwa harapan dunia untuk terbebas dari ancaman senjata nuklir masih elusif.

"Hingga saat ini kita lihat masih terdapat 13.000 (tiga belas ribu) senjata nuklir yang menjadi ancaman terhadap perdamaian dan
keamanan dunia," katanya.

Retno tidak merinci negara-negara yang memiliki senjata nuklir sebanyak itu. Namun, berbagai organisasi anti-senjata nuklir kerap mengungkap bahwa Amerika Serikat dan Rusia merupakan dua negara pemilik terbesar senjata nuklir dunia.(kah)


0 Komentar