Sabtu, 21 Agustus 2021 20:31 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Osama Bin Laden, pendiri al-Qaeda, pada 2010 pernah meramalkan Joe Biden akan menjadi presiden yang sekaligus menggiring Amerika Serikat (AS) ke dalam krisis.
Prediksi itu terungkap dalam suratnya yang memperingatkan para anggota al-Qaeda untuk tidak membunuh Joe Biden karena dia percaya bahwa Biden mewarisi kursi kepresidenan ketika terjadi apa-apa pada Presiden AS saat itu, Barack Obama.
Surat itu ditulis Osama pada Mei 2010. Di dalamnya, Osama—yang dituduh sebagai dalang serangan 11 September 2001 atau 9/11 di AS oleh al-Qaeda—menulis bahwa dia tidak memiliki rencana pembunuhan terhadap Biden karena dia menganggap Biden "sama sekali tidak siap" untuk memimpin Amerika Serikat.
Sebaliknya, Osama bin Laden mendesak para pengikutnya untuk waspada terhadap Presiden Barack Obama saat itu.
Dia mengatakan kepada pengikutnya bahwa ada prioritas tinggi untuk menargetkan pesawat milik Obama dan direktur CIA saat itu David Petraeus.
“Mereka tidak menargetkan kunjungan Wakil Presiden AS Biden. Kelompok-kelompok ini akan tetap mencari Obama atau Petraeus," tulis Osama bin Laden.
"Alasan untuk berkonsentrasi pada mereka adalah bahwa Obama adalah kepala ketidaksetiaan dan membunuhnya secara otomatis akan membuat Biden mengambil alih kursi kepresidenan untuk sisa masa jabatan, karena itu adalah norma di sana," lanjut surat Osama.
“Biden sama sekali tidak siap untuk jabatan itu, yang akan membawa AS ke dalam krisis."
"Adapun Petraeus, dia adalah pemimpin di tahun terakhir perang ini, dan membunuhnya akan mengubah jalan perang," imbuh Osama.
Surat itu ditemukan dalam sebuah dokumen harta karun yang ditemukan di tempat persembunyian Osama bin Laden di Pakistan setelah dia dibunuh oleh pasukan khusus AS; Navy SEAL, dalam serangan pada 2 Mei 2011.
Dokumen-dokumen tersebut, yang disalin ulang antara tahun 2006 hingga 2011, tersedia untuk umum melalui West Point’s Combating Terrorism Center. Salinan surat Osama bin Laden telah diterbitkan New York Post,Jumat (20/8/2021)
Kritik Osama bin Laden terhadap Biden jadi sorotan di tengah kondisi Afghanistan saat ini, di mana penarikan pasukan AS yang gagal dan pengambilalihan kekuasaan oleh Taliban.
Itu terjadi ketika Biden pada hari Jumat menunda setidaknya satu hari rencana untuk bersantai di rumahnya di Delaware karena puluhan ribu warga Amerika dan Afghanistan tetap terdampar di Kabul.(kah)