Kamis, 04 Juli 2019 19:25 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PDIP, Utut Adianto mengatakan bahwa kader PDIP sudah sepakat agar Puan Maharani menjadi Ketua DPR periode 2019-2024.
Namun, hal ini belum disepakati secara bulat oleh semua kader karena belum dibahas dan diputuskan secara resmi.
“Kalau Ketua DPR mohon maaf sekali lagi di PDIP kami boleh berpendapat tapi yang memutuskan Ibu Ketua Umum, kalau ditanya saya sendiri belum tahu karena Ibu Ketum belum memberi tahu. Tapi kalau ditanya sebagai kader, kita sepakat mendorong Ibu Puan Maharani jadi Ketua DPR,” ujar Utut di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (4/7/2019).
Namun demikian, lanjut Utut, hal itu belum didukung secara bulat oleh kader PDIP. Yang jelas, mayoritas kader PDIP mendorong agar Puan Maharani yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator Pemberdayaan Manusia dan Kebudayan (Menko PMK) bisa duduk sebagai Ketua DPR.
“Kalau seluruh kader ya enggak (belum bulat). Kan nanti di Kongres kita tahunya. Kalau di sini kita sebagai kader ikut mendorong Ibu Menko. Tapi sekali lagi keputusan ada di Ibu Mega,” terang Wakil Ketua DPR itu.
Soal Puan yang didorong sebagai calon Ketum di Kongres PDIP, Utut mengaku tidak tahu. Yang jelas dalam Kongres biasanya membahas soal garis besar kebijakan partai yang diperjuangkan seluruh kader sampai lapisan terbawah.
Selanjutnya seluruh kader tengah berkonsentrasi pada gugatan sengketa Pemilu Legislatif (Pileg) di Mahkamah Konstitusi (MK) dan juga pelaksanaan Kongres PDIP tanggal 8-10 Agustus.
“Dan kita semua konsentrasi ke situ dan Kongres nanti tanggal 8 sampai 10 di Bali yang sekarang seluruh jajaran partai konsentrasi,” tandasnya.(exe)