Selasa, 27 Februari 2018 19:20 WIB

Ini Upaya Sandiaga Supaya Wisatawan Mancanegara Mudah ke Kepulauan Seribu

Editor : Yusuf Ibrahim
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Pemprov DKI segera merenovasi landasan terbang di Pulau Panjang.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, berharap wisatawan mancanegara akan semakin mudah ke Kepulauan Seribu dengan landasan tersebut.

"Ini akan menjadi aksasa pariwisata di Indonesia. Ini adalah momentum pembangunan kita. Sudah ada dan akan dibangun landing street di Pulau Panjang," kata Sandiaga di Pulau Panjang, Kepulauan Seribu, Selasa (27/02/2018).

Landasan di Pulau Panjang memiliki panjang sekitar 900 meter. Sandiaga berjanji untuk menambah panjang landasan untuk menampung pesawat berkapasitas besar.
 

"Nanti kita lihat bagaimana antusiasme dari wisatawan mancanegara kalau misalkan diperlukan lebih. Kiita tidak akan segan-segan menambah panjang landasan dan berikutnya untuk yang ATR. Yang ATR itu bisa 50 sampai 70 seats," jelasnya.

Sandiaga akan menjadikan Pulau Panjang sebagai dermaga penghubung wisatawan ke lokasi wisata. Dia mengatakan dengan dibangunnya kembali Pulau Panjang akan menambah 200 lapangan kerja.

"Kita harapkan dari sini kita ciptakan 200-2.000 lapangan kerja untuk membangun landing street ini. Dan ini bisa menjadi hub. Nanti akan menjd kapal-kapal di sini digunakan sebagai," jelasnya.

Pemprov DKI, menurut Sandiaga, akan menyiapkan aspek legalitas pembangunan landasan tersebut. Dia mengatakan pembangunan Pulau Panjang sudah terhenti selama 12 tahun. "Kami memastikan aspek legalnya nanti," sebutnya.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Seribu, Irmansyah, mengatakan banyak perusahaan swasta yang tertari dengan pengembangan Pulau Panjang. Dia berharap pemuda di Kepulauan Seribu akan terbantu dengan pembangunan pulau tersebut.

"Beberapa CSR sudah mau berminat untuk mendukung ini. Jadi nanti dimanage oleh tenaga-tenaga anak muda," paparnya.(exe/ist)


0 Komentar