Senin, 08 Januari 2018 09:24 WIB
Makassar, Tigapilarnews.com - Berpindahnya dukungan dari Partai Politik satu-persatu dari pasangan Danny Pomanto dan Indira Mulyasari kini hanya menyisakan Partai Demokrat, hal ini justru menambah semangat juang tim relawan DIAmi untuk memenangkan jagoannya tersebut di Pilkada Makassar nanti.
“Sudah menjadi hal yang lumrah ketika partai itu berubah sikap. Kami tidak risau sedikitpun sebab masyarakat saat ini sudah cerdas memahami politik, intinya suara rakyat yang paling penting, dan kami yakin Pak DP akan tetap dua periode,” kata Ketua Brigade 08, Lukman S, Minggu (7/1/2018).
Menurut Lukman, kekuatan rakyat akan selalu berpihak kepada figur pemimpin yang telah menepati janjinya, amanah, dan tidak punya ambisi kekuasaan yang mengorbankan kepentingan khalayak banyak.
“Sudah sangat jelas survey pak DP yang tertinggi, itu berarti masyarakat memang menginginkan wali kotanya kembali memimpin,” ucapnya.
Sementara, sekertaris DPC Partai Demokrat Kota Makassar, Abdi Asmara mengatakan, partainya hingga hari ini tetap setia dan konsisten mengawal pemerintahan DIA serta siap memenangkan di periode kedua.
“Tidak ada alasan kepada kader untuk berpaling. Incumbent sudah membuktikan kinerjanya untuk rakyat dan saat ini maju lewat indevendent dengan suara real dari rakyat, demokrat all-out untuk DIAmi,” tutupnya.