Rabu, 20 Desember 2017 11:57 WIB

Airlangga Akan Dikukuhkan Sebagai Ketum Saat Penutupan Munaslub

Editor : Rajaman
Airlangga Hartarto. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua DPP Bidang Destrinasi dan Otonomi Daerah Partai Golkar, Firman Soebagyo menyatakan dalam persetujuan rapat Munaslub ditetapkan akan mengukuhkan Airlangga Hartanto sebagai Ketua umum pada penutupan munaslub partai Golkar akan berakhir, Rabu (20/12/2017).

"Kesepakatan di rapat munaslub mengukuhkan Airlangga Hartanto sebagai ketum dengan masa bhakti hingga 2019 dan masa kepemimpinannya bisa diperpanjang sampai 2022 lewat rapimnas mendatang," kata Firman saat dihubungi, Rabu (20/12/2017).

Selain pengukuhan akan dilangsungkan hari ini, amanat dari munaslub juga meminta kepada Airlangga membentuk tim formatur melakukan revitalisasi struktur di kepengurusan organisasi baik partai maupun di dewan hingga posisi eksekutif hingga legislatif.

"Airlangga harus melakukan perombakan minimal waktu satu bulan," tegas Firman yang juga Wakil Ketua Baleg DPR ini.  

 

 


0 Komentar