Minggu, 29 Oktober 2017 11:38 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Anthony Joshua berhasil mempertahankan sabuk juaranya dan memperpanjang kemenangan KO-nya saat menghentikan penantang wajib Carlos Takam di Principality Stadium di Cardiff, Wales, Britania Raya, Minggu (29/10) dini hari WIB.
Joshua menyarangkan sejumlah pukulan dan pukulan kanannya mengarah ke rahang Takam, sebelum akhirnya wasit Phil Edwards memisahkan kedua petinju untuk menghentikan pertarungan di menit 1:34 ronde kesepuluh.
Meskipun kemenangan tersebut bukan termasuk kemenangan meyakinkan sang juara kelas berat IBF/WBA Super/IBO, namun itu sudah cukup untuk melampaui rekor kemenangan KO/TKO beruntun legendaris tinju kelas berat, Mike Tyson.
Berkat tambahan kemenangan atas Takam itu, Joshua kini meningkatkan rekor kemenangannya menjadi 20 secara beruntun, dan seluruhnya berakhir dengan KO/TKO. Petinju 28 tahun asal Inggris itu tidak pernah sekalipun merasakan kekalahan.
Sementara itu, Mike Tyson sejak debut profesionalnya tercatat menorehkan kemenangan KO/TKO beruntun sebanyak 19 kali. Si Leher Beton hanya mendapatkan kemenangan angka mutlak di penampilan ke-20.
Di sudut lain, rekor bertarung Takam, 36 tahun, turun menjadi 35 kemenangan (27KO), empat kekalahan dan sekali imbang.
Sebelumnya, petinju Prancis kelahiran Kamerun itu hanya sekali menerima kekalahan KO/TKO, yakni saat berhadapan dengan mantan juara dunia Alexander Povetkin.(snd)