Minggu, 24 September 2017 12:07 WIB

Kemenpora Minta Timnas Tingkatkan Persiapan ke Piala Asia U-16

Editor : Yusuf Ibrahim
Isnanta dan Teguh (tengah) bersama skuad Timnas Indonesia U-16. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Keberhasilan berjuang maksimal di perhelatan Pra-Piala Asia U-16, membuahkan hasil positif.

Timnas Indonesia tiba di tanah air dan mendapat sambutan serta motivasi dari Kemenpora secara langsung.

Skuad Fakhri Husaini tersebut tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tagerang, Sabtu (23/09/2017) malam, dan disambut Deputi III Kemenpora Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta yang didampingi Asisten Deputi Bidang Sentra  dan SKO, Teguh Raharjo.
 

Selama perhelatan Pra-Piala Asia U-16 yang diselenggarakan di Thailand, timnas U-16 sukses mengumpulkan poin sempurna, yaitu empat kemenangan.

Misalnya saja mengalahkan Kepulauan Mariana Utara 18-0, Timor Leste 3-1, Thailand 1-0 dan Laos 3-0 di Grup G.

Dengan keberhasilan mengumpulkan poin penuh dan menjadi juara grup, timnas U-16 yang diisi beberapaa pemain binaan kompetisi Kemenpora seperti SKO Ragunan, secara langsung mendapatkan tiket lolos langsung menuju Piala Asia U-16 pada 2018 mendatang di Malaysia.
 

Atas prestasi tersebut, Raden Isnanta menyambut baik dan berharap para pemain tidak puas diri, dan terus berlatih serta mempersiapkan diri untuk laga Piala Asia U-16 nanti.
 

“Kami mewakili Kemenpora yang sangat bangga atas prestasi timnas U-16 ini, pemerintah selalu siap untuk terus meneruskan pembinaan usia dini, dan melahirkan pemain berkualitas yang tergabung di skuad timnas U-16 ini. Kedepan perjalanan masih panjang, para pemain jangan berpuas diri, terus gali potensi yang ada, terus berlatih, karena di Piala Asia U-16 nanti persaingan semakin ketat,” kata Raden Isnanta di Tangerang.

Timnas U-16 sendiri akan bersaing dengan 15 peserta lainnya di Piala Asia U-16 nanti yang akan bergulir pada 20 September hingga 7 Oktober 2018 nanti. Prestasi ini menjadi sejarah baru bagi persepakbolaan tanah air.
 

“Selamat atas keberhasilan ini. Tentunya hasil ini membanggakan semua pihak, baik PSSI maupun Kemenpora yang telah menghasilkan kerja sama yang positif untuk masa depan timnas Indonesia. Dimana Kemenpora selama ini fokus membina pemain usia muda, dan dengan perhatian serta respon yang positif dari PSSI, maka bisa mempersembahkan prestasi untuk Indonesia, kedepan kerja sama ini perlu dipertahankan sehingga potensi pemain bisa berguna untuk negara,” kata Teguh Raharjo.(exe/ist)


0 Komentar