Jumat, 15 September 2017 07:59 WIB

Ridwan Kamil Perlu Banyak Belajar dari Pilkada DKI

Editor : Rajaman
Deklarasi Ridwan Kamil (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Peneliti senior Indonesia Publik Institute (IPI) Karyono Wibowo menyarankan kepada calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil agar banyak belajar dari pengalaman Pilkada DKI Jakarta.

Pasalnya, Ridwan Kamil saat ini perlu didukung oleh parpol dari basis agama agar dapat meredam isu SARA sewaktu-waktu dapat menimpanya kala Pilkada Jabar mendatang.

Seperti diketahui, Ridwan Kamil baru didukung oleh Partai NasDem sebagai salah satu parpol berbasis nasionalis yang pertama kali mendeklariskan Wali Kota Bandung.

"Ridwan Kamil perlu dukungan parpol berbasis agama dan dia harus banyak belajar dari Pilkada DKI serta Ahok," kata Karyono saat dihubungi, Jumat (15/9/2017).

Karyono menilai, sosok RK sapaan akrab Ridwan Kamil hampir mirip dengan seorang Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kuat dalam politik pencitraan. Namun demikian, hal itu bukan menjadi garansi baginya untuk bisa melenggang mulus untuk mendapatkan kursi Jabar I.

"Karena itu, tugas dari RK maupun parpol pendukungnya mencarikan solusi dan saran saya adalah mereka harus bisa merangkul parpol dari basis agama untuk membentengi serta memperkuat dukungan agar hal-hal negatif campangin (kampanye negatif) tidak terjadi dan sekali lagi mereka harus banyak belajar dari Pilkada DKI dan Ahok," tegasnya. 


0 Komentar