Jumat, 28 Juli 2017 13:46 WIB

Ratusan Kasus Ditangani Tim Tiger Jakut

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Danang Fajar
Kapolres Jakarta Utara Kombes Pol Dwiyono (foto: Ryan)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Sejak terbentuk pada 3 Juni lalu, Tim Satuan Reaksi Cepat Tiger Polres Metro Jakarta Utara sudah menangani sedikitnya 220 kasus tindakan kejahatan jalanan yang meresahkan masyarakat.

Bahkan secara keseluruhan angka kriminalitas di kota pesisir Jakarta Utara mengalami penurunan sebesar 20% bila dibandingkan sebelum dibentuknya tim khusus Tiger.

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Dwiyono mengatakan, sejak dibentuknya Tim Tiger angka kriminalitas semakin turun terutama kegiatan tawuran dan pencurian jalanan.

"Manfaat Tim Tiger ini sangat terasa dengan menciptakan kamtibmas masyarakat, mereka selalu patroli di tengah malam untuk memantau kondisi kriminalitas," ujar Dwiyono, usai meresmikan posko Tim Tiger di halaman Markas Polres, Jakarta Utara, Jumat (28/7/2017).

Disebutkannya, keberadaan Tim Tiger membuat oknum masyarakat yang hendak melakukan tawuran, balapan liar, ataupun kegiatan kriminalitas jalanan akan berpikir berulang kali sebelum melakukan perbuatannya.

"Tim ini merupakan tim yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, masyarakat yang membutuhkan pertolongan ataupun penanganan cepat kepolisan bisa segera menghubungi tim ini," kata mantan Kapolres Metro Jakarta Pusat itu.

Sementara itu, Kepala Team Tiger AKP Darmawan Zendrato menyebutkan dalam satu hari tim nya bisa mendapatkan 3-5 laporan masyarakat terkait berbagai tindakan kriminalitas jalanan.

"Meski umur tim ini baru dua bulan, namun sudah cukup banyak tindak kriminalitas street crime yang sudah kita tangani. Apabila street crime turun, maka angka kepercayaan kepada polisi akan meningkat," kata Darmawan.

Dari 6 wilayah Kecamatan yang ada di Jakarta Utara, ada dua kecamatan yang paling tinggi angka kasus kriminalitasnya, yakni di Cilincing dan Tanjung Priok. Berbagai faktor pendorong tindakan kriminalitas diantaranya: tingkat pendidikan masyarakat, jumlah penduduk yang banyak, minim penerangan, jalan rusak, dan angka pengangguran.

Saat ini, Tim Tiger Jakut beranggotakan 25 personil khusus pilihan dari jajaran Polsek dan Polres. Mereka dilengkapi dengan satu unit mobil bak terbuka taktis, 10 sepeda motor trail, dan lima motor gede. 

Warga Jakarta Utara yang membutuhkan pertolongan dari tindak kriminalitas jalanan bisa langsung menghubungi nomor hotline Tim Tiger di 081318261968. 


0 Komentar