Kamis, 27 Juli 2017 18:36 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua Presidium Ind Police Watch (IPW), Neta S Pane mengatakan kepada kapolda Metro Jaya Idham Azis, nantinya agar dapat melakukan terobosan baru untuk melayani masyarakat Jakarta.
"Idham mampu bekerja lebih baik dibanding dengan kapolda kapolda sebelumnya. Apalagi ia bukanlah orang baru bagi Polda Metro Jaya," kata Neta di Jakarta, Kamis (27/7/2017).
Menurut Pane terobosan itu antara lain menyangkut kenyamanan berlalulintas, keamanan dari aksi kejahatan, terorisme, hubungan yang kondusif dengan ulama,kepolisian yang bebas pungli, serta meredam aksi tawuran dan premanisme.
Lebih lanjut, kata Neta, apalagi Idham yang sudah malang melintang di Reserse Wilayah Hukum Polda Metro Jaya, tentu akan memudahkannya untuk menata dan membangun sistem keamanan di ibukota.
"Ia pernah bertugas di Depok, di Jakarta Barat dan di lingkungan Polda Metro Jaya. Idham pasti sangat pahamlah dengan karakteristik dan potensi gangguan keamanan Jakarta, paham dengan daerah-daerah rawan ibukota," pungkasnya.