Minggu, 16 Juli 2017 18:48 WIB

Polres Metro Jakpus Periksa CCTV Terkait Perusakan Kantor Djan Faridz

Reporter : Asropih Editor : Yusuf Ibrahim
Ilustrasi Wakapolres Metro Jakarta Pusat, AKBP Asep Guntur. (foto istimewA)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Wakapolres Metro Jakarta Pusat, AKBP Asep Guntur, menegaskan akan melakukan pemeriksaan terhadap Closed Circuit Television (CCTV), terkait insiden perusakan kantor PPP kubu Djan Faridz, di Jalan Dipenegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (16/07/2017) dinihari.

"Kita mencari dan memeriksa bukti-bukti lainnya, seperti CCT‎V di kantor PPP," kata Asep saat dikonfirmasi, Minggu (16/07/2017).

Ia juga mengatakan dalam waktu dekat polisi juga akan melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi. "Beberapa hari ke depan saksi-saksi akan dimintakan keterangan," ungkap Asep.

Asep menyampaikan, pihaknya sudah melakukan penyelidikan berikut pengumpulan keterangan di tempat kejadian perkara.

"Kita juga sudah mengumpulkan beberapa barang bukti bukti yang ada di kantor PPP," jelas Asep. 

Meski demikian, dirinya belum dapat menjelaskan lebih detail mengenai barang bukti apa saja yang sudah disita pihaknya. Sebab, pelaporan oleh pihak yang merasa dirugikan baru dilakukan pada pukul 12.00 WIB tadi.

"Pelaporannya baru jam 12. Sedang dimintai keterangan dulu dan penyidik nanti ke sana. Nanti kita sampaikan, nanti updatenya dikabari," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, kantor PPP kubu Djan Faridz diserang oleh orang tak dikenal yang berletak di Menteng Jakarta pusat, pagi tadi. Atas insiden itu kantor PPP kubu Djan Faridz mengalami pecah kaca di jendela kator dengan menggunakan batu.(exe)


0 Komentar