Jumat, 16 Juni 2017 15:01 WIB

DPR Kecewa Ada Masyarakat Bunuh Diri Karena Subsidi Listrik Dicabut

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Ilustrasi Bunuh Diri (ist)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Anggota Komisi VII DPR, Totok Daryanto menyampaikan gejolak pencabutan subsidi listrik 900 VA makin terasa di masyarakat.

Bahkan ketika, Ia mendapat informasi adanya aksi bunuh diri salah seorang masyarakat di Blora, Jawa Tengah akibat tidak sanggup menanggung beban kenaikan listrik.

"Kemarin kita ke Semarang ada orang Blora bunuh diri ga kuat bayar listrik. Karena, di cabut nya subsidi listrik 900 VA," ungkap Totok di gedung DPR, Jumat (16/6/2017).

Jadi, lanjut Totok, bila saat ini pencabutan 900 VA saja sudah sangat membuat masyarakat menderita. Apalagi, subsidi listrik 450 pasti akan semakin menderita.

"Ini yang 900 saja masih rame, kemudian mau usik yang 450 nih saya khawatar ini pak, ini akan gaduh. Terlebih lagi kan jelas salah, pemerintah yang naikan komisi 7 yang dituduh, nah itu tolong yang 450 jangan di sentuh dulu," tandas dia

Sebelumnya, Pemerintah melakukan pencabutan subsidi listrik 900 VA. Pencabutan subsidi ini, dilakukan secara bertahap dari Januari hingga Mei 2017.


0 Komentar