Selasa, 30 Mei 2017 08:26 WIB

Polrestro Bekasi Kota Pastikan Terus Gelar Razia

Reporter : Rachmat Kurnia Editor : Yusuf Ibrahim
Sebanyak delapan remaja digiring ke Polsek Bantargebang karena diduga akan melakukan tawuran. (foto Rachmat Kurnia/Tigapilarnews.com)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Sebanyak delapan remaja digiring ke Polsek Bantargebang, Senin (29/05/2017) malam.

Masing-masing, yakni MA (15), HA (13), TS (15), AK (15), FH (16), KS(16),RP (14), HS (15) dan MY (15), diamankan saat sedang nongkrong di daerah Kampung Rawamulya RT 02/01, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi. 
 
Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing, mengatakan delapan remaja tersebut diamankan saat Polsek Bantargebang melakukan operasi Cipta Kondisi.
 
"Pada saat diamankan memang tidak ditemukan senjata tajam, namun kita dapatkan kain yang sudah dilipat menyerupai tali pecutan, yang diduga akan digunakan untuk tawuran. Saat ini kita sudah lakukan pemanggilan orang tua masing-masing," kata Erna, Selasa (30/05/2017) pagi.
 
Erna melanjutkan, operasi tersebut akan terus dilakukan. Terlebih akhir-akhir ini masyarakat diresahkan dengan maraknya aksi brutal dari para geng remaja.
 
"Jajaran Polrestro Bekasi Kota akan terus menggelar razia guna memberikan rasa aman untuk masyarakat. Terlebih akhir-akhir ini banyak sekali aksi gengster yang tidak segan-segan melukai korbannya dan kebanyakan pelakunya adalah remaja," tutup Erna.(exe/ist)

0 Komentar