Minggu, 28 Mei 2017 14:21 WIB

Kemiskinan Jadi Alasan Wanita ini Mencopet

Reporter : Rizky Adytia Editor : Danang Fajar

JAKARTA, Tigapilarnews.com -  Kemiskinan menjadi alasan bagi YR (35), nekat mencopet telepon genggam milik, Ahmad Fadilah (17) di pasar sekitar Stasiun KA Jalan Jati Baru, Kelurahan Kampung Bali, Tanah Abang, Jakpus‎, Minggu (28/5/2017).

Wanita asal Tangerang itu melancarkan aksinya dengan cara berpura-pura sebagai pembeli sembari mengamati gerak-gerik korban. Saat korban lengah tersangka langsung mengambil telepon genggam korban yang disimpan di saku celana.

"Korban yang merasa ada yang meraba kantong celananya itu langsung mengecek hp miliknya dan ternyata sudah hilang," ujar Kanit Reskrim Polsek Metro Tanah Abang, Kompol Mustakim saat dikonfirmasi, Minggu (28/5/2017).

Dilanjutkan Mustakim, korban yang merasa curiga dengan gerak-gerik tersangka itu mencoba menghampiri tersangka. Namun, tersangka yang merasa takut itu pun mencoba menjauh dari korban.

Kecurigaan korban pun semakin kuat lantaran saat korban kembali mencoba menghampiri tersangka, wanita itu pun langsung lari untuk melarikan diri.

"Korban langsung berteriak, dan teriakan korban didengar petugas yang tengah berjaga dan langsung menangkap tersangka," tambahnya.

Selanjutnya, polisi pun segera menggeledah terhadap wanita itu, dari tangan tersangka ditemukan telepon genggam milik korban yang disembunyikan di tas kecil miliknya. Saat ini, tersangka telah diamankan di Mapolsek Tanah Abang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. 

"Akibat perbuatannya, tersangka diancam dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan," tandas Mustakim.


0 Komentar