Sabtu, 29 April 2017 06:46 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Persela Lamongan akan bertarung melawan Bali United.
Bentrokan kedua tim digelar di Stadion Surajaya, Minggu (30/04/2017). Sebagai tuan rumah, Persela bakal memanfaatkan keadaan untuk meraih poin sempurna. Jika dapat melakukannya, mereka bisa naik hingga ke papan atas klasemen.
''Per lini kita siapkan. Saya tekankan kepada anak-anak di sepak bola jangan melakukan kesalahan yang berulang-ulang. Setiap dapat bola harus bisa bermain efektif, energik dan penuh determinasi. Itu yang terus saya tanamkan,'' tegas Heri Kiswanto, pelatih Persela.
Di pekan sebelumnya Persela dapat memenangkan laga kontra Madura United FC. Tampil di depan publik Lamongan, kubu Laskar Joko Tingkir menang dua gol tanpa balas.
Hasil tersebut tentu jadi modal bagus untuk hadapi Bali United yang baru saja memecat pelatihnya, Hans Peter Schaller.
''Yang jelas konsistensi kemenangan di kandang sendiri harus kita jaga. Wajib tiga poin,'' tegas Heri.
Bali United sendiri belum pernah menang di dua pertandingan awal Liga 1 2017. Kubu Serdadu Tridatu kalah 0-2 dari Madura United dan 1-2 dari Persipura Jayapura.(exe/ist)