Jumat, 14 April 2017 10:33 WIB

Lakukan Pencurian, Dua Pemuda Ditangkap

Editor : Danang Fajar

BANJARMASIN, Tigapilarnews.com - Unit Ops Jatanras Polresta Banjarmasin, meringkus dua orang diduga pelaku pencurian di pusat perbelanjaan Hypermart Duta Mal di kota setempat.

"Kedua pelaku kami ringkus berkat kecepatan pengelola pusat perbelanjaan untuk lapor ke Polresta," kata Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana Sik melalui Kasat Reskrim Arief Prasetya Sik di Banjarmasin, Jumat.

Dia mengatakan, pencurian itu terjadi pada Minggu (9/4) dan menghilangkan satu unit kamera Nikon dan satu buah Samsung Digicam yang menyebabkan kerugian materi sebanyak Rp7.023.000.

Atas laporan tersebut Unit Ops Jatanras langsung melakukan penyelidikan dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta memeriksa CCTV yang ada di pusat perbelanjaan tersebut.

Dari hasil CCTV akhirnya diketahui wajah pelaku yang melakukan pencurian tersebut. Setelah lima hari melakukan penyelidikan akhirnya pada Rabu (12/4) polisi menemukan keberadaan pelaku dan langsung meringkusnya.

Hasil interogasi polisi, kedua pelaku diketahui bernama Didi Rahman (28) dan Budi Yanu (28) kedua pelaku merupakan warga Jalan Pematang Panjang Desa Pematang Panjang Kelurahan Sei Tabuk, Kabupaten Banjar.

Pria lulusan Akpol angkatan 2005 itu terus mengatakan kasus itu bisa diungkap pihaknya berkat adanya informasi masyarakat tentang keberadaan kedua pelaku dan juga dari hasil penyelidikan di lapangan.

"Untuk kedua pelaku kami ringkus di Jalan Pematang Panjang Km 5 Desa Pematang Panjang Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupeten Banjar," ungkapnya.

Selain meringkus pelaku, Unit Ops Jatanras juga berhasil mengamankan barang bukti di antaranya dua unit kamera digital merk Samsung dan Nikon serta satu unit sepeda motor Honda Supra X dengan nomor polisi DA 2276 QI.

Saat ini kedua pelaku Didi Rahman dan Budi Yanu sudah diamankan di Polresta Banjarmasin, guna menjalani pemeriksaan dan proses hukum lebih lanjut atas aksi kriminalitas yang mereka lakukan.

sumber: antara


0 Komentar