Rabu, 12 April 2017 18:48 WIB

Sepekan Jelang Pencoblosan, Pras: Ahok-Djarot Berikan yang Terbaik untuk Warga Jakarta

Reporter : Evi Ariska Editor : Danang Fajar
Ketua tim Pemenangan, Ahok-Djarot Prasetio Edi Marsudi (foto:evi)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua Tim pemenangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) - Djarot Saiful Hidayat, Prasetio Edi Marsudi, mengatakan tidak ada persiapan khusus jelas sepekan pencoblosan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta putaran kedua.

Pria yang akrab disapa Pras ini menjelaskan , Ahok-Djarot sudah memberikan semua yang terbaik kepada masyarakat DKI Jakarta, terutama dalam hal transportasi guna mengurangi kemacetan di DKI Jakarta.

"Ya normatif aja, sekarang sudah semuanya kita kasih, Ahok membuat MRT, LRT, itu kan bukan ide Ahok dan Jokowi, itu kan ide pemikiran-pemikiran sebelumnya. Tetapi kok gak dieksekusi oleh mereka?? Nah Ahok mengeksekusi permasalahan disitu, yaudh selesai. Sekarang kerja kan," ujarnya di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (12/4/2017).

Bahkan, politikus PDIP ini mengaku merinding saat mengunjungi proyek MRT yang akhirnya dimiliki Indonesia seperti negara-negara maju lainnya. Dengan adanya MRT dikatakan Pras, masyarakat tidak perlu pusing jika hendak dengan berpergian, hanya dengan dana yang murah mereka sudah bisa berpergian.

Ia pun berharap, hal-hal seperti ini tidak dipolitisi guna untuk kepentingan-kepentingan pilkada, karena hal ini menyangkut kepentingan warga DKi Jakarta.

"Masyarakat juga harus bisa cerdas juga. Ini kan cuma karena pertarungan pilkada seakan-akan itu jadi suatu kusuk-kusuk begini begitu! Inilah yang saya rasa harus dihindari dari pertarungan ini," pungkasnya.


0 Komentar