Selasa, 11 April 2017 22:50 WIB

Leicester City Tekad Bangkit di Vicente Calderon

Editor : Yusuf Ibrahim
Ben Chilwell (kiri) dan Jamie Vardy. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Kekalahan Leicester City dari Everton menghentikan enam kemenangan beruntun The Foxes.

Namun, mereka bertekad bangkit saat dijamu Atletico Madrid pada leg pertama babak perempat final Liga Champions 2016/2017 di Vicente Calderon, Rabu (12/4/2017) atau Kamis (13/4/2017) dini hari WIB.

Leicester menderita kekalahan pertama mereka di bawah Pelatih interim Craig Shakespeare, Minggu (9/4/2017). Jamie Vardy dkk menyerah 2-4 di Goodison Park.

Namun, bek Leicester, Ben Chilwell mengatakan tidak punya waktu untuk meratapi hasil tersebut jelang laga besar kontra Atletico.

"Semua orang percaya diri menghadapi laga kontra Atletico meski kami kalah di liga," kata Chilwell. "Kami akan berlaga dengan performa yang sama kami sebelumnya melawan Everton." 

Chilwell, yang telah membuat delapan penampilan liga untuk Leicester, mengatakan keputusan Shakespeare untuk merotasi skuat merupakan faktor kekalahan di Everton.

Menghadapi Atletico, Leicester akan memasang wajah berbeda saat melawan Everton. "Sangat bagus memetik enam kemenangan beruntun sebelumnya. Tapi Shakey (Craig Shakespeare) merotasi skuat. Dia memberi kesempatan beberapa pemain istirahat untuk ditampilkan di Liga Champions." 

"Semoga pada hari Rabu semua pemain kembali fit dan segar dan semua yang terlibat, apakah mereka starter atau datang dari bangku cadangan, akan siap memetik kemenangan," pungkasnya.

Kapten The Foxes, Wes Morgan absen melawan Atletico. Namun, Danny Simpson, Christian Fuchs, Wilfred Ndidi, Riyad Mahrez, dan Shinji Okazaki kembali ke line-up. Sementara Jamie Vardy hanya bermain satu jam di Everton. Leg kedua digelar 18 April.(exe/ist)

 


0 Komentar