Jumat, 24 Februari 2017 13:57 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Berdasarkan hasil hitung cepat dan hitung real KPU, calon Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan diprediksi akan kembali bertanding pada pemilihan Gubernur DKI Jakarta putaran kedua.
Dengan kata lain, Ahok akan kembali diharuskan untuk mengambil cuti kemudian bergerilya untuk mengampanyekan dirinya bersama Djarot Saiful Hidayat.
"Saya enggak tahu. Nanti tanya KPU saja. Enggak usah dipikirin, pikirin kerja saja," kata Ahok saat ditanyai pengajuan cutinya, di Balai Kota DKI, Jumat (24/2/2017).
Jika Mantan Bupati Belitung Timur itu diharuskan untuk kembali cuti, maka kemungkinan besar Dirjen Otda Kemendagri Soni Sumarsono akan kembali menjabat sebagai Plt Gubernur DKI Jakarta. "Saya enggak tahu, bagus saja kok (Soni)," tutupnya.