Sabtu, 18 Februari 2017 13:14 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Mantan Komandan Kelompok Khusus Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, Fauka Noor Farid mengatakan, saat ini banyak agen-agen rahasia dari luar negeri menyamar dengan membangun restoran maupun perusahaan di Indonesia.
"Seperti membuat perusahaan di dalamnya, agen dia bisa laporan langsung ke pusat. Itu namanya cover penyamaran," kata Fauka saat dikonfirmasi, Sabtu (18/2/2017)
Fauka menyampaikan, semua kedutaan yang ada di Indonesia setiap orangnya adalah agen rahasia, hal tersebut biasa disebut dengan intelijen terbuka. Sedangkan Intelijen tertutup biasa disebut penyamaran.
"Dimana seorang agen tertutup bertugas mencari data dan memata-matai seseorang. Bertindaknya menggunakan penyamaran seperti membuat restoran atau perusahaan," ucap Fauka.
"Nah supaya tidak kelihatan dia intelijen, dia menyamar sebagai pengusaha restoran, supaya apa, dia tidak kelihatan kalau dia seorang tentara Korea Utara," tandasnya.