Rabu, 15 Februari 2017 12:07 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Dua warga disabilitas pengguna kursi roda nampak mengikuti perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Menteng, Jakarta Pusat.
Kendati demikian, ada keluhan dari Ina (60), pasalnya tak ada akses jalan khusus untuk mereka penyandang disabilitas.
"Paling aksesnya aja ya. Akses menuju TPS ketutupan parkir, jadi mau masuk harus lewat pinggir jalan dan itu susah untuk penyadang disabilitas," ujar Ina saat ditemui di TPS 18 Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.
Sementara, seorang penyandang disabilitas lainnya, Mahatma Ilham Panjaitan (60) mengungkapkan, dirinya tak mempermasalahkan hal tersebut, namun yang terpenting adalah kedepannya ada pemimpin yang bisa lebih memperhatikan rakyat. "Ya, semoga kedepannya lebih baik dan memperhatikan kami (Penyandang Disabilitas)," jelasnya.
Disisi lain, Lurah Menteng, Agus Sulaiman menuturkan, kondisi Taman Suropati yang luas membuat akses jalan bagi penyandang disabilitas kesulitan.
Untuk itu, apabila ada putaran kedua dalam Pilkada nanti, dirinya akan berkoordinasi dengan pihak Binamarga untuk ada perbaikan khususnya akses bagi disabilitas.
"Kondisinya sampai saat ini (Taman Suropati) seperti itu, karena untuk akses penyandang disabilitas di taman ini memang perlu diakomodir. Untuk putaran kedua, kita akan upayakan. Bicara akses, paling tidak nanti binamarga ada perbaikan lah. Seperti RSCM, kalau keburu nanti kita siasati," pungkas Agus.